Politeknik Kesehatan (Poltekes) Palembang akan mengadakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Kalurahan Sidoluhur. Sebanyak 73 Mahasiswa dari Jurusan Kesehatan Gigi akan melaksanakan PKL di tujuh Padukuhan yakni : Berjo Kidul, Berjo Kidul, Ngabangan, Pandean, Kunden, Dadapan, dan Kragilan. Sesuai dengan jurusannya, maka para mahasiswa ini akan mengikuti serangkaian tugas yang berhubungan dengan edukasi kesehatan gigi kepada masyarakat.
Sebagai formalitas dan sosialisasi awal, Poltekes Palembang bekerjasama dengan Poltekes Yogyakarta dan Pemerintah Kalurahan Sidoluhur mengadakan seremoni pembukaan dan penerimaan PKL di atas. Acara tersebut berlangsung pada Hari Selasa tanggal 4 Oktober 2022 di Balai Kalurahan Sidoluhur. Hadir dalam acara tersebut Pimpinan Poltekes Yogyakarta, Poltekes Palembang, Panewu Anom Godean, Kepala Puskesmas atau yang mewakili, Lurah Sidoluhur beserta pamong, Bidan Kalurahan, serta para mahasiswa tentunya.
Lurah Sidoluhur, Hernawan Zudanto, S.E., dalam sambutannya menyampaikan selamat datang dan terimakasih atas kedatangan para peserta. Beliau lalu memaparkan gambaran secara umum mengenai kondisi sosial dan budaya di Kalurahan Sidoluhur. Dengan pemaparan ini, diharapkan para mahasiswa dapat lebih mudah beradaptasi dengan masyarakat setempat.
PKL sendiri akan berlangsung selama kurang lebih dua minggu kedepan. Masyarakat berharap agar para mahasiswa dapat bekerja dengan optimal sesuai keahlian mereka. Hal ini sangat beralasan karena kesehatan gigi menjadi salah satu hal yang mendasar bagi setiap warga.