Jumat, 22 September 2023 Dinas Kebudayaan DIY kembali mengadakan Gelar Potensi Kalurahan Budaya dengan tajuk Gumregah Tumandang Gawe yang bertempat di Lapangan Kalurahan Argomulyo, Cangkringan, Sleman. Acara ini bertujuan untuk melestarikan keberagaman potensi di kalurahan budaya dalam wadah ekspresi kreatif inovatif dengan menampilkan pertunjukan dan pameran potensi berupa stand-stand UMKM dari 19 kalurahan budaya dari Kabupaten Sleman.
Kalurahan Budaya Sidoluhur turut berpartisipasi dalam Gelar Potensi Kalurahan Budaya Kabupaten Sleman dengan menampilkan sendra tari yang berjudul 'Serampangan'. Pelaku seni yang tampil merupakan mudamudi Kalurahan Sidoluhur yang di dampingi oleh Pendamping Budaya Riska Nur Umairoh, S.Pd dan Mira Hikmaningtyas, S.Sn. Lurah beserta pamong Sidoluhur juga turut hadir memberi dukungan
Sidoluhur juga menyajikan berbagai produk UMKM diantaranya jejamuan, souvenir, batik ecoprint, kerajinan genteng dan berbagai olahan jajanan tradisional. Diharapkan melalui kegiatan ini memiliki dampak signifikan dalam pemberdayaan potensi lokal, penguatan event daerah, dan pembinaan seni-budaya yang semuanya berujung pada peningkatan kesejahteraan karena kegiatan ini juga mengangkat potensi desa, terutama dalam membuka ruang promosi produk unggulan lokal.