Pada Hari Kamis tanggal 15 Oktober 2020, Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Sidoluhur mengadakan kegiatan peninjauan atau kunjungan lapangan yang fokusnya pada bidang pembangunan infrastruktur. Hadir dalam kegiatan Ketua BPD, Bapak H. Bambang Rahardjo, S.H beserta seluruh anggota BPD, kecuali Bapak Agus Sutopo yang berhalangan hadir.
Kegiatan ini memantau beberapa titik, salah satunya adalah pembangunan talud irigasi di Curitan atau selatan SD N Godean III. Di titik ini BPD memantau hasil pekerjaan yang dipandu oleh Ulu-ulu, Bapak Nur Hidayat selaku pelaksana teknis pembangunan tersebut. Titik lainnya adalah talud irigasi di blok sawah Jowah yang masih menyisakan kekurangan dalam tahap akhir (finishing).
Selain pembangunan infrastruktur pertanian, BPD juga meninjau program bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di beberapa padukuhan. Rombongan juga menyempatkan berbincang dengan warga sekaligus menggali informasi tentang pelaksanaan program ini. Warga menyambut antusias peninjauan ini, karena mereka merasa di perhatikan oleh BPD Sidoluhur.
Dari peninjauan di atas, didapatkan kesimpulan bahwa pelaksanaan pembangunan di Sidoluhur telah baik dan sesuai dengan target serta prosedur pembangunan. Hal yang menarik adalah pembangunan di atas rata-rata mengalami kenaikan volume pembangunan melebihi target dalam dokumen Rencana Anggaran Kerja Pemerintah Kalurahan. Artinya, ada swadaya yang muncul dalam setiap kegiatan pembangunan tersebut. Swadaya dari masyarakat tersebut kita kenal dengan istilah gotong royong.
Semoga semangat gotong royong tersebut tetap menjiwai seluruh warga dalam pelaksanaan pembangunan di Kalurahan Sidoluhur ini khususnya, dan seluruh desa pada umumnya.